• Tentang KoranProperti.com
  • Redaksi KoranProperti.com
  • Pedoman Media Siber
  • Karir
Koran Properti
  • Liputan Utama
  • Liputan Properti
  • Liputan Produk
  • Liputan Khusus
  • Kolom
  • Lipro TV
No Result
View All Result
Koran Properti
  • Liputan Utama
  • Liputan Properti
  • Liputan Produk
  • Liputan Khusus
  • Kolom
  • Lipro TV
No Result
View All Result
Koran Properti
No Result
View All Result
Home Liputan Khusus

Februari Ini Mal Elite di Jakarta Selatan Resmi Dibuka, Pengunjung Disebut Tergoda ‘Sesuatu’ di Sini

Yuddy Kusuma by Yuddy Kusuma
January 13, 2026
in Liputan Khusus
0
Mal

Ilustrasi: Interior PIM Jakarta Selatan (Foto: laman PIM)

FacebookXLinkedInWhatsApp

PIM 5 diproyeksikan menjadi ‘rumah’ bagi komunitas high-end dan digital nomad di Selatan Jakarta. kehadiran ruang terbuka hijau yang instagramable, dipastikan akan menggoda pengunjung untuk membuat konten foto maupun video yang akan dibagikan ke sosial media. 

KoranProperti.com (Jakarta) – Mal yang dikenal sebagai pusat belanja dan hangout orang-orang kaya di wilayah selatan Jakarta, akan segera diresmikan dan terbuka untuk umum pada minggu pertama Januari 2026. Sejumlah tenant elite berkelas global siap hadir di mal yang mewah dan modern ini.

Wakil Presiden Direktur PT Metropolitan Kenjtana Tbk Jeffri Sandra Tanudjaja sebagai pengelola Pondok Indah Mall 5 (PIM 5) mengatakan, publik Jakarta Selatan dan sekitarnya harus segera bersiap-siap menyambut pusat belanda modern gaya hidup masyarakat urban.

“Rencananya, kami akan meresmikan sekaligus membuka PIM 5 untuk publik sekitar tanggal 7 Februari 2026,” ujar Jeffri dalam siaran pers resmi, Minggu (11//1/2026).

Jeffri memaparkan, PIM 5 diprediksi akan menjadi magnet baru, modern dan mewah bagi para trendsetter Jakarta Selatan dan sekitarnya, karena hadirnya sejumlah tenant baru berkelas global.

“PIM 5 akan menampilkan luxury lifestyle yaitu adanya integrasi ruang hijau yang lebih masif, serta kurasi tenant yang bersifat first-to-market atau memiliki konsep flagship store yang unik,” tandasnya.

Jeffri mengeklaim, keberadaan PIM 5 bukan lagi hanya sekadar perluasan area belanja, melainkan sebuah langkah strategis manajemen untuk memperkokoh posisi kawasan Pondok Indah sebagai salah satu destinasi ritel elite yang terintegrasi dan berskala global.

“Evolusi PIM 5 dirancang dan difokuskan untuk mengikuti dan beradaptasi dengan perubahan perilaku konsumen yang lebih mengutamakan pengalaman atau experience serta modernitas sebagai gaya hidup baru, untuk melengkapi kenyamanan berbelanja di lingkungan elite area selatan Jakarta.

BACA INI: Gandeng Konsultan Top Dunia Andrew Watkins, Pembangunan Summarecon Mall Tangerang Ditargetkan Kelar Tahun 2030

“PIM 5 memiliki karakteristik yang sangat unik dan berbeda, namun tetap harmonis dan terintegrasi dengan PIM 1, 2, 3, dan Street Gallery,” tandas Jeffri.

Desain dan gaya arsitektur bangunan PIM 5 memanfaatkan strategi destinasi ritel, yaitu dengan menghubungkan seluruh gedung (PIM 1 sampai PIM 5) melalui jembatan penyeberangan multiguna (skywalk) Pondok Indah Group untuk menciptakan ekosistem mal menjadi lebih sempurna.

Mal
Ilustrasi: Outlet restoran Jepang (Foto: IST)

Para pengunjung yang datang ke PIM (PIM 1 sampai PIM 5) sehari penuh, bisa berbelanja sambil menikmati aneka kuliner yang berada di lantai teratas PIM 5, tanpa merasa jenuh, bahkan semakin membuat pengunjung betah untuk berlama-lama di PIM.

“PIM 5 diproyeksikan menjadi ‘rumah’ bagi komunitas high-end dan digital nomad di selatan Jakarta. Kehadiran ruang terbuka hijau yang instagramable akan menggoda pengunjung, untuk membuat konten foto maupun video, kemudian dibagian ke sosial media,” pungkas Jeffri.

Tenant Berkelas Global PIM 5

Adapun tenant yang ada di PIM 5, di antaranya ialah Flagship Ranch Market, Miniso Land (toko pernak-pernik dengan ruang terbesar di PIM 5), Surga Foodies yaitu outlet kuliner lokal dan internasional, Dunia Jalarasa & NOB yang akan menawarkan kelezatan masakan nusantara yang dipadukan dengan pastry serta kopi kualitas terbaik, Saap Thai & Saap Saap Thai hadir untuk menghidangkan cita rasa kuliner autentik negeri Gajah Putih dengan sentuhan modern.

Mal
Pondok Indah Mall Jakarta Selatan (Foto: laman PIM)

Hikiniku to Come, restoran spesialis hamburger steak ala Jepang yang sedang viral, dipastikan akan memantik antrean panjang konsumen, Kurasu Roastery yaitu kafe kopi asal Kyoto, Jepang yang sangat dihormati para penikmat specialty coffee, para penikmat dan pecinta kopi akan merasakan pengalaman minum kopi unik ala Jepang.

Perlu diketahui, prospek mal di kawasan Jakarta Selatan akan semakin menggairahkan, karena wilayah ini menjadi salah satu area dengan mal modern terbanyak, dan kawasannya dihuni oleh orang-orang kaya dengan populasi tinggi.

BACA INI: Segera Bangun Pakuwon City Mall 4 Surabaya, Pengembang Ini Makin Moncer

Sejumlah mal lama di kawasan Jakarta Selatan juga, hampir seluruhnya melakukan revitalisasi, terkait bangunan dan desain arsitekturnya, serta tenant-tenant yang dihadirkan. Hal itu dilakukan untuk meningkatkan citra mal, sehingga akan mampu bersaing, sekaligus menyedot kedatangan pengunjung.

Prospek mal di Jakarta Selatan akan terus bernilai positif, bagi mal yang mampu beradaptasi dengan tren gaya hidup modern masyarakat urban dan mengikuti modernitas zaman, serta menawarkan pengalaman unik berbelanja di lokasi strategis selatan Jakarta.

MalSimak dan ikuti terus perkembangan berita terbaru dunia properti melalui ponsel dan laptop Anda. Pastikan Anda update dengan mengklik koranproperti.com dan google news setiap hari.

Hotline Redaksi (WA) 0812 8934 9614
Email: redaksi@koranproperti.com

FacebookXLinkedInWhatsApp
Tags: Berita MalBerita Metropolitan Kentjana TbkBerita PropertiBerita Properti Hari IniBerita Properti TerbaruFebruariJakartaJakarta SelatanJeffri Sandra TanudjajaKoranproperti.comKumpulan Berita MalKumpulan Berita Metropolitan Kentjana TbkKumpulan Berita PropertiKumpulan Berita Properti Hari IniLiputan KhususMalMal Kelas EliteMedia Online PropertiPIMPIM 5Pondok IndahPondok Indah MallPT Metropolitan Kenjtana TbkYuddy Kusuma
Previous Post

Trauma Apartemen Mangkrak, Konsumen Pilih Sewa Ketimbang Beli  

Next Post

Banjir Membawa Sengsara: Sejumlah Perumahan Banjir, Pengembang Tetap Untung, Penghuni Pasti Buntung

Next Post
Banjir

Banjir Membawa Sengsara: Sejumlah Perumahan Banjir, Pengembang Tetap Untung, Penghuni Pasti Buntung

Please login to join discussion
  • Tentang KoranProperti.com
  • Redaksi KoranProperti.com
  • Pedoman Media Siber
  • Karir

© 2024 Koran Properti

No Result
View All Result
  • Liputan Utama
  • Liputan Properti
  • Liputan Produk
  • Liputan Khusus
  • Kolom
  • Lipro TV
Hotline : (+62) 812 8934 9614
Email : redaksi@koranproperti.com

© 2024 Koran Properti